REKRUTMEN PT. TRIPUTRA AGRO PERSADA BATCH #3 DI BKK SMKN 1 SINGOSARI
REKRUTMEN PT. TRIPUTRA AGRO PERSADA BATCH #3 DI BKK SMKN 1 SINGOSARI (2)

PT Triputra Agro Persada Tbk adalah sebuah perusahaan agroindustri kelapa sawit dan karet yang berkantor pusat di Jakarta. Untuk mendukung kegiatan bisnisnya, hingga akhir tahun 2022, perusahaan ini memiliki sejumlah kebun dan pabrik di Jambi, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Timur.

Beberapa hari yang lalu PT. Triputra Agro Persada membuka lowongan pekerjaan dengan posisi Helper mekanik Alat Berat di BKK SMKN 1 Singosari. Setelah dibuka kurang lebih selama seminggu lebih sebanyak 124 pendaftar yang masuk dari Alumni SMKN 1 Singosari maupun SMK Umum.

Pada hari Selasa tanggal 19 Desember 2023, dilaksanakan Tes Rekrutmen Karyawan PT. Triputra Agro Persada di Aula SMKN 1 Singosari. Kurang lebih sebanyak 90 yang hadir ikut melaksanakan Tes Rekrutmen. Tahapan tes rekrutmen yaitu yang pertama tes psikotes, setelah itu yang lolos menuju ke tahap interview.

Terima kasih kami ucapkan kepada PT. Triputra Agro Persada karena sudah mempercayai membuka lowongan pekerjaan di BKK SMKN 1 Singosari. Semoga banyak alumni yang akan bergabung dengan PT. Triputra Agro Persada, aamiin…

Tinggalkan komentar